Disamping membiayai kebutuhan hidup, penghasilan bulanan biasanya digunakan untuk membayar cicilan maupun hutang. Walaupun terasa berat, jika mampu memiliki pengelolaan yang tepat maka keuangan bisa dipastikan aman. Lalu bagaimana cara atur keuangan walau sedang memiliki cicilan?
Hal terpenting yang harus dilakukan adalah mengetahui konsekuensi saat mengambil cicilan, yaitu penghasilan yang seharusnya bisa digunakan untuk hal lain akhirnya direlakan untuk cicilan bulanan sehingga harua mengurangi pos pengeluaran yang lain serta fokus untuk melunasi dalam jangka waktu yang ditentukan. Beberapa anggaran pun mesti diubah agar pendapatan tetap bisa bertahan hingga akhir bulan
2. Disiplin Dengan Anggaran Pengeluaran yang Ada
Setelah memiliki cicilan tentunya harus menanamkan disiplin terhadap anggaran pengeluaran yang ada serta tidak menambah pos pengeluaran lain juga jadi kunci agar anggaran yang dimiliki tidak ikut membengkak. Selain itu mencatat berbagai pengeluaran kecil juga diperlukan agar mengetahui kemana saja pengeluaran yang ada pergi dan digunakan untuk apa saja.
3. Menghindari Sifat Konsumtif
Memiliki cicilan sudah bikin pusing lalu akhirnya lari ke belanja hal yang tidak perlu untuk menghilangkan rasa stress hingga akhirnya sadar anggaran membengkak hingga akhirnya menjadi bingung untuk membayar cicilan. Karenanya mengikat ikat pinggang menjadi lebih erat diperlukan agar sifat konsumtif bisa dihilangkan serta cicilan lebih cepat dibayarkan.
4. Merubah Anggaran Bulanan
Tentu saja setelah cicilan datang beberapa anggaran bulanan harus diubah agar biaya dalam pelunasan cicilan bisa diperbesar sehingga cicilan bisa lebih cepat dilunasi. Beberapa anggaran yang mungkin saja bisa dikurangi adalah anggaran liburan ataupun keperluan yang tidak mendesak. Sehingga walau dikurangi kebutuhan tidak akan terganggu
5. Cari Alternatif Lain Selain Mencicil
Mencicil memang memberatkan karenanya jika bisa cobalah untuk mencari alternatif lain selain mencicil yaitu menabung serta menunda untuk membeli beberapa barang tertentu yang setidaknya tidak akan dibeli dalam waktu dekat. Hidup tanpa cicilan tentu saja menyenangkan bukan.
6. Tambah Penghasilan Melalui Investasi
Ada banyak cara lain yang harus dilakukan agar cicilan yang dimiliki bisa cepat terlunasi sehingga bunga yang dibayarkan tidak membengkak dan hidup pun menjadi lebih tenang. Salah satunya adalah menambah penghasilan melalui investasi, karenanya anggapan banyak orang yang menganggap investasi itu haram dengan belajar dulu investasi saham syariah secara gratis di www.maucuan.com