Memiliki tabungan disaat yang tidak menentu adalah hal yang wajib dilakukan walaupun penghasilan masih pas-pasan. Tabungan bisa membantu disaat ada kejadian yang tidak terduga sehingga mengurangi resiko untuk berhutang dengan bunga yang besar dan menambah beban finasnial hingga beberapa tahun ke depan. Setelah tahu keuntungannya masihkah merasa malas untuk menabung?
Hal pertama yang harus dilakukan adalah memulai niatan untuk menabung walaupun sedikit namun rutin sehingga tidak terasa tabungan pun akan menjadi lebih banyak. Ada banyak cara untuk mulai menabung, Menabung harian dengan jumlah kecil setiap hari atau dalam jumlah sekaligus namun sekali sebulan. Walaipun berbeda jalannya, namun keduanya memiliki tujuan yang sama dan menghasilkan tabungan.
2. Buka rekening tabungan tersendiri
Di masa kecil, tentu kita digalakkan untuk menabung dari uang saku di celengan untuk membeli mainan ataupun barang keinginan. Beranjak dewasa, tabungan digunakan untuk simpanan atau untuk membeli barang yang dibutuhkan di masa depan, seperti membli rumah, barang elektronik, ataupun kendaraan. Disaat itulah, membuka tabungan rekening dibutuhkan untuk meningkat nilai uang dan juga simpanan yang lebih aman, Banyak sekali kasus menyimpan uang tabungan di rumah yang berakibat hilangnya uang ataupun rusaknya uang karena dimakan rayap ataupun bencana alam. Dengan menabung di rekening, kita bisa lebih mudah untuk memantau uang kita serta menjadi motivasi ke depannya.
3. Kurangi Penggunaan Uang Cash
Sebuah fakta menunjukkan jika memiliki uang dalam bentuk tunai akan menjadi lebih tergiur untuk membelanjakan. Karenanya menyimpan uang ke dalam tabungan bisa mengurangi kecenderungan untuk berbelanja karena harus mengeluarkan uang terlebih dahulu kemudian digunakan untuk membeli barang sehingga timbul rasa ribet sehingga batal untuk berbelanja.
4. Punya Target Bulanan Untuk Tabungan
Sudah menyusun rencana untuk menabung namun masih terus menunda? Memiliki tujuan untuk menabung sangat diperlukan untuk saat ini. Misalnya, pada dua tahun mendatang anak akan masuk sekolah, maka mulai dari sekarang bisa dimulai untuk berhemat agar anak bisa masuk ke sekolah yang diinginkan serta memotivasi diri sendiri untuk berhemat. Nilai uang yang ditabung pun bisa beragam asal bisa memenuhi kebutuhan ke depan.
5. Kelola Hasil Tabungan Agar Hasilnya Bertambah
Setelah niat tabungan terpenuhi, mulai menabung, dan hingga akhirnya tujuan tabungan terpenuhi, lama-kelamaan pasti kecanduan dalam menabung. Namun setelah lama menabung, hasil dari tabungan bisa dikembangkan lagi dalam bentuk investasi agar isi dari tabungan bisa makin bertambah dan tidak hanya bergantung dari penghasilan bulanan. Sebelum itu, diperlukan mentor khusus agar tujuan untuk meningkatkan tabungan bisa terpenuhi dalam jangka waktu yang diinginkan. Tiket belajar investasi secara gratis dibimbing langsung oleh mentornya di www.maucuan.com